Sebutkan 5 keyakinan dasar umat hindu
Sejarah
Ekaputrideanti
Pertanyaan
Sebutkan 5 keyakinan dasar umat hindu
1 Jawaban
-
1. Jawaban KazutoRey
Brahman artinya Umat Hindu percaya dan yakin akan adanya Tuhan Yang Maha Esa.
Atman artinya Umat hindu percaya dan yakin bahwa ada percikan-percikan keTuhanan yang bersemayam dalam diri setiap mahluk hidup yang disebut Atman.
Karma phala artinya Umat Hindu yakin dan percaya bahwa setiap perbuatan sekecil apapun pasti ada akibatnya.
Punarbhawa artinya Umat Hindu percaya dan yakin bahwa setiap manusia akan mengalami kelahiran kembali (reinkarnasi) untuk menyempurnakan karmanya.
Moksa artinya Umat Hindu percaya dan yakin akan adanya tujuan tertinggi kehidupan adalah dalam rangka bersatunya Atman dengan Brahman