Fisika

Pertanyaan

apa itu rapat massa dan tuliskan persamaanya (rumus nya)

1 Jawaban

  • Rapat massa adalah besarnya massa benda yang terkandung dalam setiap volume benda. Dapat dirumuskan dengan :

    [tex] \boxed{\bold{\rho = \frac{m}{V}}} [/tex]

    Dengan ketentuan :

    • ρ = massa jenis zat cair (g/cm³ atau kg/m³)
    • m = massa benda (g atau kg)
    • V = Volume suatu benda (cm³ atau m³)

    Keterangan : 1 mL = 1 cm³

    Pembahasan :

    Rapat massa ini memiliki istilah lain yang lebih dikenal dengan massa jenis. Massa jenis ini merupakan besaran turunan dari dua jenis besaran yang berbeda, yaitu besaran pokok massa dan terdiri dari hasil kali tiga besaran pokok panjang. Dari rumusnya ini, kita dapat menentukan dimensi dari massa jenis, yaitu sebagai berikut :

    • Disini p (panjang), l (lebar), dan t (tinggi) merupakan dimensi besaran panjang [L] dan massa yang memiliki dimensi [M].

    [tex]\rho = \frac{m}{V} [/tex]

    [tex]\rho = \frac{m}{p \times l \times t} [/tex]

    [tex]\rho = \frac{[M]}{[L] \times [L] \times [L]} [/tex]

    [tex]\rho = \frac{[M]}{[L]^{3}} [/tex]

    [tex]\boxed{\rho = [M][L]^{-3}}[/tex]

    Jadi, dimensi dari massa jenis adalah [tex]\bold{[M][L]^{-3}}[/tex]

    Prinsip-prinsip pada besaran massa jenis ini, yaitu :

    • Massa jenis (ρ) semakin besar apabila suatu jenis benda memiliki massa yang besar dengan volume yang kecil.
    • Massa jenis (ρ) benda saat dipanaskan memiliki jumlah yang lebih kecil, karena suhu akan membuat benda memuai (Volumenya bertambah).

    Pelajari Lebih Lanjut :

    Contoh penerapan rumus massa jenis :

    • Menghitung massa jenis suatu benda dari suatu percobaan https://brainly.co.id/tugas/22451512
    • Menentukan jenis benda dari massa jenis yang telah diketahui https://brainly.co.id/tugas/30121080

    Mengenai besaran pokok dan besaran turunan https://brainly.co.id/tugas/28008023

    Detail Jawaban :

    Kelas : 7

    Mata Pelajaran : Fisika

    Materi : Bab 1 - Besaran dan Pengukuran

    Kata Kunci : Rapat massa; massa jenis; rumus persamaan massa jenis

    Kode Kategorisasi : 7.6.1

    #TingkatkanPrestasimu

Pertanyaan Lainnya