contoh pidato singkat tentang banjir
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban josuabrainly
Pidato adalah salah satu car amenyampaikan pemikiran ke hadapan publik, Sebuah pidato tersusun ke dalam tiga bagian utama yaitu pendahuluan, isi, dan penutup.
Pembahasan
Pada kesempatan ini, kakak akan menyajikan salah satu contoh pidato singkat tentang banjir. Berikut pidato tersebut.
BANJIR DAN KESALAHAN KITA
Selamat pagi, bapak, ibu, dan para hadirin sekalian. Pada kesempatan ini, pantaslah kita bersyukur kepada Tuhan atas segala rahmat dan karunia yang telah dilimpahkan-Nya kepada kita. Teristimewa kita bersyukur atas karunia alam yang begitu indah dan penuh berkah.
Sebagai ciptaan Tuhan, sudah sepantasnya kita menjaga kelestarian alam. Ada beragam tindakan sederhana yang dapat kita lakukan mulai dari tidak membuang sampah sembarangan, mengelola sampah rumah tangga dengan baik, memilah sampah, hingga tidak membangun pemukiman di daerah aliran sungai. Tindakan-tindakan sederhana ini setidaknya memastikan bahwa lingkungan kita tidak akan terkena banjir.
Banjir tidak hanya sebuah fenomena yang dapat disebabkan oleh alam, melainkan juga tindakan kita sebagai manusia. Oleh karena itu, sebagai manusia bermartabat, mari kita bertindak sebisa mungkin untuk mencegah terjadinya banjir terutama karena besarnya kerusakan yang dapat terjadi akibat fenomena ini.
Dengan melakukan tindakan pelestarian lingkungan, banjir pun dapat kita hindari, setidaknya jumlah dan jenis kerusakan dapat kita minimalisir.
Demikian pidato saya kali ini. Terimakasih dan salam sejahtera.
Pelajari lebih lanjut
Pada materi ini, kamu dapat belajar tentang pidato:
https://brainly.co.id/tugas/21867045
Detil jawaban
Kelas: VII
Mata pelajaran: Bahasa Indonesia
Bab: Bab 10 - Pidato
Kode kategori: 7.1.10
Kata kunci: pidato, banjir