PPKn

Pertanyaan

Menjelaskan bentuk-bentuk globalisasi

1 Jawaban

  • Arti dari GLOBALISASI adalah sebuah proses yang melibatkan interaksi antarindividu, antarkelompok dan antarnegara yang saling terkait, bergantung dan mempengaruhi satu sama lain yang melintasi batas-batas negara.

    Pembahasan

    Secara umum, bentuk globalisasi dibagi ke dalam 3 kelompok yakni:

    1. GLOBALISASI INFORMASI
    2. GLOBALISASI EKONOMI
    3. GLOBALISASI KEBUDAYAAN

    Globalisasi informasi adalah interaksi secara global melintasi batas-batas negara sehingga arus informasi bergerak sangat cepat dari negara satu ke negara lain dalam waktu singkat.

    Globalisasi ekonomi adalah interaksi dalam bidang ekonomi yang melintasi batas-batas negara, misalnya perdagangan internasional baik itu yang berupa eksport ataupun import.

    Globalisasi kebudayaan berkaitan dengan pertukaran kebudayaan antar warga dunia yang menghasilkan corak budaya yang baru. Globalisasi ini muncul sering dengan globalisasi di bidang telekomunikasi. Globalisasi ini mencakup aspek bahasa, gaya hidup, pakaian, makanan, film, musik dan lain sebagainya.


    Pelajari lebih lanjut:

    • Materi tentang pengertian globalisasi https://brainly.co.id/tugas/1825118
    • Materi tentang kesimpulan tentang globalisasi https://brainly.co.id/tugas/5050151
    • Materi tentang upaya Indonesia menghadapi globalisasi https://brainly.co.id/tugas/25167

    • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

    Detil Jawaban

    Kode           : 9.9.3

    Kelas          : 3 SMP

    Mapel         : PPKN

    Bab             : Dampak Globalisasi dalam Kehidupan

    Kata Kunci : Globalisasi, Informasi, Komunikasi, Ekonomi, Budaya

    Gambar lampiran jawaban varlord

Pertanyaan Lainnya