sebutkan jenis jenis faktor keahlian serta pengertiannya
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban winterlykyu
Berikut adalah jenis-jenis faktor keahlian atau kewirausahaan beserta pengertiannya :
- Perencanaan atau planing.
Perencanaan adalah sebuah penetapan strategi yang ditetapkan sebagai target untuk mencapai tujuan suatu usaha. Misalnya : strategi penjualan, strategi pembuatan iklan, dll.
- Pengorganisasian atau organizing.
Pengorganisasian adalah sebuah proses dimana seseorang membentuk organisasi beserta struktur-struktur secara lengkap dan memberikan tugas sesuai arahan dan bidang masing-masing. Misalkan : OSIS, perkantoran, bidang usaha, koperasi.
- Penggerakan atau actuating.
Penggerakan adalah sebuah usaha yang digunakan untuk mencapai tujuan sesuai dengan rencana atau strategi yang telah ditetapkan bersama seluruh jajaran organisasi.
- Pengawasan atau controling.
Pengawasan adalah sebuah proses dimana kita menilai tugas-tugas dari bidang-bidang tertentu dan dapat diberitahu letak kesalahan sebelum terjadi kesalahan yang sama.
Pembahasan
Hal ini termasuk ke dalam faktor produksi. Faktor produksi adalah faktor dimana sebuah perusahaan memproduksi barang dari berbagai hal.
Jenis-jenis Faktor Produksi
Berikut adalah jenis-jenis faktor produksi.
- Faktor sumber daya alam
Faktor ini adalah bahan mentah yang akan diproduksi dan diperoleh di alam sekitar dengan mempertimbangkan keadaannya di tempat berdiri perusahaan.
- Faktor tenaga kerja
Faktor ini adalah tenaga kerja yang dipekerjakan di perusahaan. Semakin banyak tenaga kerja maka pekerjaan akan cepat selesai.
- Faktor modal
Faktor ini adalah faktor yang digunakan sebagai uang yang dipergunakan untuk usaha awal dan sebagainya.
- Faktor kewirausahaan
Faktor ini adalah keahlian untuk menciptakan perusahaan menjadi sukses besar dengan strategi-strategi yang telah ditentukan.
Pelajari Lebih Lanjut
Materi tentang faktor produksi dapat dilihat di :
- https://brainly.co.id/tugas/28938355
- https://brainly.co.id/tugas/4654802
Detail Jawaban
Mapel : IPS
Kelas : VIII SMP
Materi : Bab 3 — Fungsi dan peran Sumber Daya dalam Pembangunan Nasional
Kata Kunci : faktor kewirausahaan, faktor produksi.
Kode Kategorisasi : 8.10.3
#TingkatkanPrestasimu
#OptiTimCompetition