apa isi kandungan surah al-fatiha ayat 1 ?
B. Arab
buyung19
Pertanyaan
apa isi kandungan surah al-fatiha ayat 1 ?
2 Jawaban
-
1. Jawaban Bebipa99
Jawaban :
Al-fatihah ayat 1 : بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
Arti : dengan menyebut nama Allah yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
Untuk lebih mengingatkan kepada kita bahwa ucapkanlah Bismillahirrahmanirrahim setiap ingin melakukan sesuatu. Karena semua dari Allah dan kembali pada Allah. Semoga Allah mengridhai segala yang kita lakukan. -
2. Jawaban Bonipampalasa
Bismillâhirrahmânirrahîm. “Dengan menyebut nama Tuhan Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang”.
Ayat pertama ini menegaskan pentingnya penyebutan atau tepatnya pengakuan manusia atas kuasa Tuhan, atas keesaan-Nya dan atas segala kebesarann-Nya. Manusia diajarkan — dan diharuskan — mengakui ke-Maha Pemurah-an Tuhan dan ke-Maha Penyayang-an-Nya. Di sini, pengakuan-pengakuan itu merupakan harga mati atas setiap manusia. Jadi, ayat ini bukan sekedar mengajarkan ‘penyebutan’ atas [nama] Tuhan, melainkan deklarasi atas kebesaran-Nya, yang pada ayat itu direpresentasikan melalui lafadz ar-rahmân dan ar-rahîm.