Aneka produk kerajinan dari bahan lunak yaitu, kecuali... A. Kerajinan tanah liat B. Kerajinan serat alam C. Kerajinan kulit D. Kerajinan gips
Wirausaha
salsaadista12
Pertanyaan
Aneka produk kerajinan dari bahan lunak yaitu, kecuali...
A. Kerajinan tanah liat
B. Kerajinan serat alam
C. Kerajinan kulit
D. Kerajinan gips
A. Kerajinan tanah liat
B. Kerajinan serat alam
C. Kerajinan kulit
D. Kerajinan gips
1 Jawaban
-
1. Jawaban sebastiandennis
Salah satu jenis dari bahan dasar yang bisa kita gunakan dalam pembuatan produk kerajinan adalah bahan lunak. Berikut ini yang tidak termasuk dalam jenis kerajinan yang dibuat dengan menggunakan bahan lunak adalah (B) kerajinan serat alam.
Pembahasan
Pilihan (B) benar karena bahan serat tidak termasuk dalam salah satu jenis bahan lunak. Serat sendiri biasanya digunakan sebagai pembuatan dalam kerajinan tekstil atau kain.
Pilihan (A), (C), dan (D) salah karena:
- Pilihan (A): kerajinan tanah liat termasuk dalam kerajinan bahan lunak karena tanah liat termasuk dalam bahan lunak alami yang sangat banyak digunakan dalam pembuatan kerajinan.
- Pilihan (C): kerajinan kulit termasuk dalam kerajinan bahan lunak karena kulit termasuk dalam bahan lunak alami yang sangat banyak digunakan dalam pembuatan kerajinan.
- Pilihan (D): kerajinan gips termasuk dalam kerajinan bahan lunak karena gips termasuk dalam bahan lunak buatan yang sangat banyak digunakan dalam pembuatan kerajinan.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang contoh kerajinan berbasis media campuran https://brainly.co.id/tugas/31032095
- Materi tentang prinsip kerajinan berbasis media campuran https://brainly.co.id/tugas/27095430
- Materi tentang contoh stilasi pada kerajinan berbasis media campuran https://brainly.co.id/tugas/29024624
Detail jawaban
Kelas: 8
Mapel: Seni Budaya
Bab: 9 - Penerapan Ragam Hias pada Bahan Keras
Kode: 8.19.9
#TingkatkanPrestasimu #SPJ6